Monday, February 18, 2013

HUKUM RIMBA dibenci - juga DICARI

         
Dunia hukum adalah dunia yang indah, penuh kejujuran dengan dukungan  fakta, bukti serta saksi, bahkan dikuatkan dengan sumpah. Dengan demikian idealnya ilmu hukum mengajarkan adab dan tatakrama sosial yang bernilai tinggi. Masyarakat diharapkan menjadi manusia baik apabila mereka melek hukum, sekaligus mengamalkannya dalam tatakehidupan se - hari2.                                             
Sayangnya, sementara ini, tampilan yang sebaik itu se - olah2  hanya ada di bangku kuliah Fakultas Hukum saja. Mahasiswa diberi gambaran, dijejali pendapat yang ideal-yuridis. Syukur alhamdulillah bila kondisi sepert itu teteap tak goyah sampai diakhirn kuliah, lulus, kemudian diamalkan dalam kancah masyarakat.                                                                                                                         
Hal yang sering terjadi di lapangan ternyata Hukum Rimba  bertebaran, hidup subur menjamur. Idealisme Yuridis yang disebutkan belakangan tadi seolah terkubur lenyap ditelan bumi.- - - Bumi semakin Panas. Betapa tidak ??                  Beberapa minggu yang lalu team kami betul2 menghadapi / berhadapan dengsn kekuatan finansial satu perusahaan yang cukup besar (sudah menasional). Dalam pertempuran didepan Meja Hijau kami memperoleh skor yang sangat tinggi dan gambaran menang telak diakhir sesi persidangan nanti kami peroleh. Dampak yang sudah tampak adalah ucapan  Tuan Jaksa yang nyeletuk (bhs.Jawa), meluncur begitu saja lewat bibir mungilnya: ".........kalo begini kamu ni nanti tak tuntut pake pasal yang mana ?! " Katanya kepada klien kami sambil membimbingnya kembali ke sel tahanan, seusai sesi persidangan.

 Saatnya saksi kunci kami bawa pulang, karena sidang telah selesai, waktu itulah terjadi Penghadangan terhadap mobil kami oleh oknum2, yang selanjutnya terjadi kejar2-an. Mereka menggunakan 3 (tiga) mobil. setelah ber-jam2, kami berhasil lepas dari mereka. Para pembaca yang budiman pasti sudah bisa menebak / menerka dari fihak mana atau siapa mereka itu ?!  Mereka adalah para Pencari dan Pengabdi Hukum Rimba.
Writer: Wardojo Setyonoadji.
      
                                                    

No comments:

Post a Comment